Wartanesia.com - Banyak dari anda yang ingin berhenti dari berlangganan SMS banking BRI, selain karena mahal, terkadang notif SMS juga sering muncul pada transaksi - transaksi kecil seperti potongan admin, bayar pulsa, dll yang sebenarnya tidak perlu untuk ditampilkan. Sehingga pelanggan atau Nasabah BRI akan dirugikan karena tarif SMS banking cukup menguras budget meskipun keliatan kecil, namun jika ditotal sebulan maka relative banyak.
Alasan kenapa berhenti belangganan SMS Banking BRI ?
Tarif Mahal
Harga untuk 1 (satu) kali SMS banking BRI dipatok Rp. 750 dan itu akan terus diakumulasi setiap kali transaksi atau potongan admin.
Notifikasi pada Transaksi semua transaksi
Meskipun diawal nasabah meminta adanya limit SMS banking muncul. Misalnya pada setiap transaksi Rp. 1.000.000, akan tetpi notif itu selalu muncul pada transaksi pembayaran lainnya seperti pembayaran pulsa, token listrik, PDAM dan sebagainya sehingga akan terus dipotong biaya Rp. 750
Sudah ada BRIMO Notification
BRIMO ataui BRI mobile merupakan aplikasi perbankan resmi BRI yang diaplikasikan pada smartphone untuk setiap transaksi keuangan dan pembayaran. Dengan BRIMO pelanggan sudah bisa mengecek mutase rekening dan adanya notif dana masuk atau dana keluar sehingga SMS banking sudah tidak relevan lagi untuk digunakan
Apakah jika saya terlanjur berlangganan SMS banking BRI dapat dihentikan ?
Tentu saja bisa dan caranya sangat mudah dengan menyimak tutorial ini baik - baik
Berikut ini Cara Hentikan Notifikasi SMS Banking BRI via BRIMO :
1. Install aplikasi BRIMO (jika belum ada)
2. Login ke aplikasi BRIMO anda
3. Klik semua rekening / tampilkan semua rekening
4. Pilih salah satu rekening anda (jika punya rekening lebih dari satu)
5. Klik lihat detail
6. Scroll kebawah
7. Pilih Status notifikasi transaksi
8. Misalnya notifikasi SMS : aktif
9. Cukup ubah menjadi tidak aktif
10. Selesai
Kesimpulan
Demikianlah Cara Hentikan Notifikasi SMS Banking BRI via BRIMO. Ini akan membantu anda untuk menghemat pengeluaran tarif layanan SMS perbulan. Sehingga tidak ada lagi nasabah BRI yang merasa dirugikan atau diberatkan atas tarif layanan SMS banking.
Komentar0